Cara menghasilkan uang dari game online

Dketik.com - Kita bisa menghasilkan uang hanya dari main game online itu bukan mitos, namun benar adanya. Game online adalah media yang awalnya untuk hiburan, namun dengan berkembangnya teknologi game online bisa kita manfaatkan untuk menghasilkan uang.
Cara menghasilkan uang dari game online
Banyak orang yang masih berusia dini bisa mengahsilkan uang dari game online, seperti seorang anak berusia 16 tahun berdarah Pakistan, ia termasuk seorang gamer termuda yang bisa menghasilkan 22,6 miliar di tahun 2015.

Hasil yang ia peroleh ini melalui cara dengan mengikuti kompetisi game online, tentunya dari sini kita harus manjadi good player terlebih dahulu agar bisa menghasilkan uang.

Namun sayangnya tidak semua orang memiliki skill dalam bermain game online, lalu masih bisakah kita menghasilkan uang dari game online sedangkan skill yang kita miliki tidak terlalu hebat amat.

Tapi tenang di tahun 2020 ini kita memiliki banyak cara agar mendapatkan uang hanya dari main game online saja. Meskipun semua itu berkaitan dengan skill yang kita miliki.

Alasan mengapa harus game online

Negara yang sudah maju pasti sudah menerapkan belajar di bangku sekolah sesuai bidang apa yang murid minati. Sesuatu yang kita sukai bisa lebih mudah bagi kita untuk dilakukan meskipun terlihat sulit. Namun jika sudah menjadi hobi tentunya akan ringan, kita semua pasti sudah tahu, musuh terbesar dari kesuksesan adalah rasa malas. Tapi saya rasa orang main game online tidak ada yang malas, namun karena di dasari suka maka main game ini, kita akan merasa ringan dan senang.

Dengan rasa senang dan ringan tentunya sangat mudah bagi kita untuk terus menekuninya, sehingga dari sinilah alasan mengapa bermain game online bisa menjadi pengasihan tambahan.

Cara menghasilkan uang dari game online.


Dari kisah sukses seorang remaja berdarah Pakistan yang bisa meraup penghasilan hingga Rp.22,6 miliar tentunya terlihat sulit karena harus memiliki skill yang super hebat sehingga bisa menjadi pemenang didalam kompetisi. Namun di tahun ini banyak sekali cara agar bermain game online ini bisa menjadi lahan penghasilan kita.


Vidio YouTube

Banyak content creator yang mampu menghasilkan puluhan bahkan ratusan juta dalam sebulan dari menjadi konten kreator YouTube, dengan hobi bermain game online bisa kita jadikan konten di chanel YouTube kita.

Penghasilan YouTubers ini rata-rata dari Google adsanse, sehingga dengan membuat konten dari hasil pertandingan game online Kita maka bisa menggaet banyak viewer.dari banyak viewer dan subscriber yang akan menentukan besar kecilnya penghasilan dari Google adsanse.

Disini kita tidak perlu memiliki skill seperti para juara turnamen, namun untuk menyiasati hal ini kita bisa menguasai satu skill pada satu Hero saja sudah cukup.

Kebanyakan para gamer selain bermain games mereka juga akan melihat permainan player lain sehingga bisa menjadi referensi bagi mereka untuk meningkatkan kemampuan bermain.

Misalnya kita membuat konten khusus Hero A, dipastikan jika kita jago dalam bermain menggunakan Hero tersebut, pasti akan ada player yang mencari Vido streaming terkait Hero tersebut. Semakin banyak Hero yang kita kuasai maka akan semakin bagus.


Streaming video di Facebook

Akun sosial media terbesar yang kini telah sukses dan hampir setiap orang memiliki akunnya tidak lain adalah Facebook, akun sosial media yang satu ini selain digunakan sebagai bersosialisasi Secara online, juga dijadikan sebagai media bisnis online.

Tidak Lama ini Facebook juga mengeluarkan kebijakan baru yang hampir sama dengan YouTube, dimana Facebook akan memberikan income bagi para kreator video.

Seperti anak muda berusia 25 tahun ini, sudah menghasilkan uang kurang lebih 60 juta perbulan sejak tahun 2018, ia telah di kontrak oleh Facebook sebagai mitra kerja dengan menjadi kreator video game streaming. Ia hanya melakukan permainan game selama 4 jam perhari secara live di Facebook.

Namun untuk mengikuti jejak tersebut tentunya tidak semudah membalikkan tangan, pasalnya terdapat persyaratan yang harus dipenuhi. Misalnya akun Facebook atau Fanpage yang digunakan harus diikuti oleh 3000 followers dan sekali streaming terdapat 300 viewer.


Menjadi joki Game

Pemuda asal Jawa timur yang di usianya 25 tahun bisa meraup penghasilan 60 juta perbulan, ia memulai karir di dunia game dari menjadi joki terlebih dahulu. dengan menjadi joki tersebut ia bisa meraup keuntungan 400 Ribu hingga 500 ribu satu kali main.

Joki game ini sudah marak di kalangan para game online, dengan adanya joki game ini maka bagi Players game yang kesulitan naik level bisa dibantu oleh joki dengan memberikan imbalan tertentu.


Menjual akun game

Cara agar bisa mendapatkan uang dari game adalah menjual akun game kita, semakin tinggi level akun kita maka akan semakin mahal, cara yang satu ini memang berlaku untuk semua Janis game online, akan tetapi akan lebih berlaku lagi bagi game online yang populer seperti Mobile legend atau PUBG, semakin tinggi level dan pro akun kita maka akan semakin mahal. Tentunya untuk memiliki akun yang memiliki kualitas yang baik, kita harus membangunnya dengan tidak mudah bahkan kita membutuhkan waktu yang tidak sebentar.


Menjual Item

Pada game online tertentu terdapat item item yang kita dapatkan dari menyelesaikan misi, atau item tersebut berupa uang virtual yang bisa dicairkan ke rekening kita, game Janis ini bisa kita temukan pada game clash of clan, atau game golden town. Untuk game online yang menawarkan bisa menjual item ke Players lain salah satunya adalah game RPG. Dan masih banyak lagi jenis game online ini yang bisa menjadi penghasilan tambahan kita.

Cara menghasilkan uang dari game online memang terbilang gampang susah, karena hal tersebut berkaitan dengan skill bermain kita, namun yang lebih menariknya lagi dengan bermain game online ini kita bisa having fun dan juga menghasilkan uang, cukup menarik bukan. Jadi jika kita ingin menghasilkan uang dari game online kita tidak perlu berpatokan pada cara yang sedikit sulit seperti menjadi juara di suatu ajang kompetisi game online.